Beberapa Tips yang Bisa Dilakukan Untuk Menjaga Kelembapan dan Kesehatan Kulit Saat Puasa
/Saat berpuasa, kita diwajibkan untuk menahan haus dan lapar selama lebih dari 12 jam. Kekurangan asupan nutrisi dan perubahan jam makan membuat tubuh menjadi mudah lelah. Belum lagi pola tidur yang berubah selama puasa memberikan pengaruh bagi tubuh, salah satunya bagi kulit. Tak heran jika permasalahan kulit kering dan dehidrasi kerap menghampiri selama bulan puasa. Karenanya, penting untuk melakukan perawatan ekstra bagi kulit selama puasa. Nah berikut beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menjaga kelembaban dan kesehatan kulit selama berpuasa.
Kurangi Konsumsi Kafein
Kafein menjadi salah satu penyebab kulit menjadi lebih kering dan tak sehat. Dalam sebuah jurnal dari “The National Women's Health Information Center” menyatakan bahwa kafein menyerap kandungan mineral dalam tubuh yang memberikan dampak negatif pada kesehatan kulit. Karenanya, jika kamu ingin memiliki kulit yang sehat dan lembab selama berpuasa, coba untuk hindari minuman yang mengandung kafein saat sahur,ya, fellas.
Image 1: Usahakan untuk mengurangi asupan gula dan coba untuk memperbanyak konsumsi air putih
Mengurangi asupan gula
Gula memiliki peranan yang besar bagi kesehatan tubuh. Pasalnya, mengkonsumsi gula secara berlebihan dapat menyebabkan obesitas yang berpengaruh pada kesehatan. Ternyata, gula juga tidak hanya memiliki pengaruh buruk bagi tubuh, namun gula juga memiliki peranan penting bagi kesehatan kulit. Saat kita mengkonsumsi makanan yang mengandung gula, gula tersebut akan melalui proses glikasi dalam tubuh. Sayangnya, proses glikasi ini dapat merusak protein kolagen dan menonaktifkan antioksidan yang tersedia dalam tubuh, sehingga tubuh tak bisa menghalau proses penuaan. Untuk itu, usahakan untuk mengurangi asupan gula selama berpuasa.
Menjaga kadar air dalam tubuh
Kandungan mineral sangat dibutuhkan bagi tubuh. Hal tersebut dikarenakan, Mineral dapat melembabkan kulit, menjaga elastisitas kulit dan memperlambat proses penyembuhan luka pada kulit. Selain mineral, zat besi juga baik bagi kesehatan kulit. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan kulit berjerawat. Kedua kandungan ini bisa berkurang selama kita berpuasa. Untuk itu, kamu bisa mengkonsumsi makanan sehat seperti sayuran dan kacang-kacangan untuk memenuhi kedua kandungan tersebut.
Image 2: Face oil by Alora - Hair, Beauty & Spa untuk melembabkan, melembutkan, dan menghidrasi kulit. Bisa digunakan setiap hari selama ramadhan
Menggunakan face oil
Jika kondisi kulitmu sangat kering saat berpuasa, kamu bisa menambahkan produk face oil pada rangkaian skincare rutinmu. Face oil dapat membantu proses hidrasi pada kulit. Namun sebelumnya, pastikan untuk memilih produk face oil yang sesuai dengan masalah kulitmu.
Melakukan perawatan wajah
Selain melakukan berbagai cara di atas, kamu juga bisa mencoba melakukan perawatan wajah seperti facial. Sebagai referensi untuk mengisi waktu luang selama ngabuburit, kamu bisa melakukan facial di salon langgananmu. Pastikan untuk memiliki perawatan Facial yang cocok dengan masalah kulitmu, ya, fellas. Alora - Hair, Beauty merupakan salah satu salon dan family Spa yang menyediakan layanan Facial dengan terapis yang profesional. Selain itu, tersedia beberapa jenis facial yang bisa kamu coba, seperti Gold Facial, Phytogen Facial by Janssen, dan mikrodermabrasi
Image 3: Perawatan gold facial Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Itu dia beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menjaga kelembaban dan kesehatan kulit selama berpuasa. Selama berpuasa, penting untuk menjaga asupan makan. Pastikan kamu mengkonsumsi makanan yang bergizi dan memperhatikan pola tidur yang baik agar kesehatanmu selalu terjaga. Untuk menjaga kesehatan kulit, kamu bisa melakukan facial di Alora - Hair, Beauty & Spa. Untuk informasi lebih lanjut mengenai perawatan lainnya, kamu bisa cek di sini atau bisa juga menghubungi kami secara langsung.