Warna Rambut Trendi Balayage yang Bisa Kamu Dapatkan Tanpa Bleaching
/Image 1: Hasil cat rambut Balayage tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Rambut hitam adalah warna yang sangat chic tetapi tidak cocok untuk semua orang. Apakah rambutmu berwarna hitam dan kamu ingin mengubahnya atau mewarnainya. Ketika hendak mewarnai rambut, penting untuk mempertimbangkan apakah warna hitam rambutmu karena melakukan pewarnaan atau merupakan warna rambut asli. Rambut yang belum pernah diwarnai disebut virgin hair. Virgin hair biasanya lebih mudah untuk diwarnai. Sementara itu, pewarnaan rambut dapat lebih sulit dihilangkan dan cara terbaik untuk menghilangkannya adalah dengan menggunakan hair dye remover untuk memungkinkan rambut jadi lebih sehat dan memudahkan rambut yang hendak diwarnai. Virgin hair biasanya jauh lebih responsif terhadap bahan kimia, itu artinya rambut dapat diwarnai tanpa melakukan Bleaching. Hal tersebut berbanding terbalik dengan rambut yang telah diwarnai dengan pewarna rambut jika ingin diwarnai dengan warna yang lebih terang harus melalui proses Bleaching terlebih dahulu. Nah Berikut warna rambut trendi yang bisa kamu dapatkan tanpa Bleaching.
Image 2: Hasil cat rambut Balayage Dark Brown tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Dark Brown
Mewarnai rambut dengan Balayage warna coklat tanpa melakukan Bleaching dapat dilakukan tergantung pada tingkatan warna coklat yang diinginkan. Jika warna rambutmu hitam alami, kamu bisa menghilangkan warna hitam pada rambut dan mengubahnya menjadi warna coklat. Tanpa Bleaching, kamu bisa mewarnai rambut sampai dengan level 3, warna dark brown. Sebagai gantinya kamu perlu menggunakan 12 % atau 40 volume developer, untuk mendapatkan warna seterang mungkin tanpa bantuan Bleaching.
Image 3: Hasil cat rambut Balayage red tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Reds
Kamu mungkin bisa menebak bahwa rambut Balayage warna merah adalah salah satu warna rambut yang tidak memerlukan Bleaching. Warna merah sendiri merupakan warna yang cukup eye-catching. Jika kamu belum cukup berani untuk mewarnai seluruh rambut dengan warna merah, kamu bisa mencoba mewarna rambut dengan highlight warna merah terlebih dahulu. Dan lihat apakah itu cocok untukmu atau tidak.
Image 4: Hasil cat rambut Purple Hues tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Purple Hues
Warna lainnya yang bisa dipilih saat memutuskan untuk mewarnai rambut adalah Balayage warna ungu. Tidak seperti ungu pastel, warna blod purple tidak membutuhkan Bleaching dan tetap terlihat indah dan masih bisa tetap diterapkan atau diaplikasikan pada rambut, karena warnanya yang tidak terlalu terang.
Image 5: Hasil cat rambut Balayage Rose Gold tanpa Bleaching di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Rose Gold
Permasalahan rambut yang diwarnai dengan warna merah adalah warna merah akan tertinggal di rambut, yang artinya ketika kamu berniat untuk mengubah warna rambut setelah itu, kamu harus melakukan Bleaching pada rambut untuk menghilangkan warna merahnya. Warna rose gold soft pre-lightening, tones warna gold dan akhirnya akan menghasilkan warna pink. Warna rose gold akan terlihat sangat indah. Warna ini memiliki undertones warna yang sedikit, itulah kenapa kamu tak perlu melakukan Bleaching untuk menghilangkan tones warna merahnya jika ingin mewarnai rambut dengan warna lainnya.
Image 6: Hasil cat rambut Balayage Green tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Green
Siapa yang mengira jika warna hijau termasuk ke daftar warna yang tidak perlu melakukan Bleaching untuk mendapatkannya. Hijau jadi warna yang paling banyak diminati sejak tahun lalu. Hal tersebut mungkin dikarenakan tidak perlu memerlukan Bleaching untuk mendapatkan warna yang cantik ini, serta hijau merupakan salah satu warna yang sangat unik. Meski begitu, ada hal yang perlu dicatat bahwa tidak semua salon rambut mahir dalam menangani warna green tanpa Bleaching. Untuk itu, kamu perlu mencari stylist yang sudah profesional dan berpengalaman seperti di Alora - Hair, Beauty & Spa.
Image 7: Hasil cat rambut Balayage Brown tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Brown on brown
Tak mengherankan jika warna coklat memang tak memerlukan Bleaching untuk mendapatkan warna coklat pada rambut. Selain itu, warna coklat banyak diminati oleh para wanita dan masuk ke dalam list warna yang harus dicoba karena memang warna coklat dianggap sebagai warna yang cukup aman, tapi juga membosankan. Namun, sebenarnya ada beberapa cara untuk mengubahnya dan membuat warna coklat jadi pusat perhatian.
Image 8: Hasil cat rambut Balayage tanpa Bleaching yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Itu tadi warna rambut trendi Balayage yang bisa kamu dapatkan tanpa Bleaching. Hair coloring sudah banyak diminati oleh para wanita. Banyak yang berpikir jika mewarnai rambut harus melakukan Bleaching agar mendapatkan warna yang sesuai dengan keinginan. Faktanya ada beberapa warna yang dapat dihasilkan tanpa memerlukan Bleaching. Selain itu, Bleaching dapat menimbulkan kerusakan pada rambut. Karenanya banyak orang yang ragu melakukan pewarnaan rambut dengan Bleaching. Sebenarnya kerusakan saat pewarnaan rambut dapat dicegah dan dihindari, terlebih jika kamu memilih stylist yang profesional seperti di Alora - Hair, Beauty & Spa.
Alora - Hair, Beauty & Spa merupakan Salon Rambut dan Spa Kecantikan terbaik di Jakarta Barat yang menawarkan layanan Hair Coloring seperti Balayage. Untuk informasi lebih lanjut, silakan cek di sini atau bisa menghubungi kami secara langsung.