4 Manfaat Menakjubkan dari Hair Mask Alpukat

Image 1: Rangkaian Perawatan Hair Mask yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta

Sebagian besar dari kita pasti tahu bahwa alpukat sehat untuk tubuh. Alpukat adalah buah bukan sayur yang sebenarnya termasuk ke dalam keluarga berry. Alpukat kaya akan potasium dan asam amino. Alpukat mengandung empat gram protein dibanding buah lainnya. Tahukah kamu bahwa alpukat memiliki manfaat yang luar biasa untuk rambut? Berikut 4 manfaat luar biasa dari Hair Mask alpukat.

  • Pelembab rambut

    Banyak faktor yang menyebabkan rambut menjadi kering dan rusak seperti panas dari alat styling, perawatan kimia, polusi lingkungan dan bahkan paparan sinar matahari. Banyak orang mencoba mengatasi masalah rambut kering dan rusak yang mereka alami. Alpukat ibarat pahlawan super untuk rambut kering. Kandungan vitamin yang tinggi seperti Vitamin A, D, E dan B6. serta alpukat juga tinggi akan protein, asam amino, magnesium, asam folat, tembaga dan zat besi. Semua kandungan dalam alpukat dapat membantu dalam melembabkan rambut. Sedangkan kandungan minyak dalam alpukat merupakan salah satu yang dapat menembus kutikula dan benar-benar mampu melembabkan rambut.  Selain itu, asam lemak tak jenuh, pitosterol dan antioksidan yang tinggi dari vitamin E dalam alpukat mampu diserap dengan baik ke dalam kulit kepala dan rambut. Hal tersebut dapat memberikan efek yang sangat besar dalam melembabkan dan melindungi rambut dari stres dan kerusakan yang diakibatkan oleh lingkungan. Lebih lagi, alpukat juga dapat merangsang pertumbuhan rambut baru dan membantu membersihkan folikel yang tersumbat.

  • Membantu pertumbuhan rambut

    Sebagian besar dari kita pasti ingin rambut tumbuh lebih cepat. Sedangkan ada banyak faktor yang menyebabkan pertumbuhan rambut jadi terhambat. Kekurangan nutrisi jadi salah satu faktor paling umum untuk pertumbuhan rambut yang lambat. Jika kamu tidak mengkonsumsi makanan yang yang tepat, kamu akan segera menyadari bahwa rambut akan mulai terlihat kusam dan tidak tumbuh secepat dulu. Tubuh kita membutuhkan bahan bakar yang tepat dan dalam jumlah yang tepat untuk berfungsi dengan baik, kebutuhan tersebut mencakup protein, vitamin dan mineral. Selain nutrisi yang tepat, faktor lain yang menghambat pertumbuhan rambut adalah resep obat, pengaruh hormon, stres, kurang tidur, merokok dan terlalu banyak minum kopi serta melakukan perawatan rambut dengan menggunakan bahan kimia seperti bleaching, perm ataupun smoothing dan rebonding. Semua faktor tersebut hanya membuat rambut rusak dan mudah patah. Alpukat mungkin bisa menjadi solusi dalam mengatasi masalah tersebut. Alpukat tinggi akan vitamin B dan E, yang bekerja pada tingkat sel untuk melindungi dan memperkuat rambut. Vitamin E membantu memperbaiki kerusakan pada kulit kepala, yang dapat memperlambat atau mencegah pertumbuhan rambut. Vitamin B sangat penting untuk pertumbuhan rambut. Alpukat mengunci kelembaban ke dalam sel-sel rambut, memelihara sel-sel rambut, dan memperkuat akar rambut, batang dan helai.

Image 2: Hair Mask Alpukat yang tersedia di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta bisa menjadi pilihan untuk kamu yang memiliki masalah ketombe.

  • Mencegah ketombe

    Baik pria dan wanita dari segala usia dapat mengalami ketombe. Ketombe disebabkan oleh pengelupasan jaringan kulit mati secara besar-besaran, ketika kulit mati menempel di kulit kepala yang kering, sangat berminyak atau terinfeksi mikroba. Hasilnya adalah kemerahan, gatal, pengelupasan dan iritasi. Dalam upaya untuk mengembalikan kelembaban, kulit kepala menghasilkan sebum berlebih, yang kemudian memblokir folikel rambut dan menyebabkan infeksi bakteri dan jamur.  Tidak semua penyebab ketombe dikarenakan oleh medis tetapi psoriasis kulit kepala (kondisi kulit yang menyebabkan perkembangan sel kulit yang cepat), dermatitis seboroik (mirip dengan psoriasis kulit kepala), dan eksim (mirip dengan psoriasis kulit kepala tetapi jauh lebih kronis), adalah umum. Seperti biasa, penting untuk berbicara dengan dokter tentang kondisi medis atau perubahan mendadak di kulit kepala atau kesehatan rambut. Selain itu, Stres dan diet dapat memicu atau berkontribusi pada ketombe, jadi kamu harus memastikan untuk merawat seluruh tubuh dan bukan hanya kepala. Olahraga teratur seperti yoga atau Pilates dapat membantu menjaga tubuh dan pikiran tetap rileks. Alpukat menjadi solusi dalam mencegah ketombe. Kandungan lemak dalam alpukat dapat meremajakan dan melembabkan kulit kepala. Sumber protein, asam amino dan vitamin yang kaya, alpukat membantu menenangkan kulit kepala dan meningkatkan pertumbuhan rambut yang panjang, kuat dan sehat.

  • Revitalisasi rambut
    Rata-rata orang memiliki sekitar 100.000 rambut di kulit kepala mereka. (Redheads memiliki lebih sedikit, sekitar 90.000, sementara rambut pirang memiliki lebih banyak, sekitar 140.000). Setiap batang rambut memiliki tiga lapisan, dua lapisan dalam yang dilindungi oleh kutikula (lapisan luar), dan setiap rambut tumbuh rata-rata sembilan inci setahun. Rata-rata, kita menjatuhkan sekitar lima puluh hingga seratus helai rambut per hari.
    Jika lapisan kutikula kita dalam keadaan sehat, lapisan kutikula terikat erat sehingga cahaya dapat memantulkan kutikula. Inilah yang membuat rambut jadi berkilau, Tetapi ketika lapisan kutikula tidak rapat, rambut akan terasa kasar dan rapuh.
    Seiring dengan pemangkasan rutin, penggunaan sampo ringan, dan menahan dorongan untuk menstyling terlalu berlebihan, salah satu cara untuk dapat membuat rambut berkilau dan sehat kembali adalah dengan masker rambut alpukat secara teratur setiap minggu.

Image 3: Hair Mask dan Back Massage yang dilakukan di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta

Itu tadi 4 manfaat menakjubkan dari Hair Mask alpukat. Alpukat memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, namun siapa sangka jika alpukat juga memiliki manfaat yang menakjubkan bagi rambut. Memiliki rambut yang sehat, lembab dan terbebas dari semua masalah rambut jadi impian semua wanita. Banyak wanita yang melakukan perawatan rambut untuk mendapatkan rambut impian mereka. Salah satunya dengan menggunakan Hair Mask alpukat yang bisa kamu coba di Alora - Hair, Beauty & Spa.

Alora - Hair, Beauty & Spa sendiri merupakan Salon Rambut dan Spa Kecantikan terbaik di Jakarta Barat yang menawarkan berbagai macam Hair Mask alami, kamu hanya perlu memilih masker rambut mana yang sesuai dengan kondisi rambutmu. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Hair Mask dan Hair Treatment lainnya, silakan cek di sini atau bisa juga dengan menghubungi kami secara langsung.

Alora - Hair, Beauty & Spa
Call Us:
 +62 21 5366 5293
Whatsapp Us: +62 812 9947 0636