4 Alasan Mengapa Kamu Harus Menggunakan Face Oil
Face Oil mungkin menjadi salah satu produk yang belum banyak dicoba bagi pemilik kulit berminyak. Banyak wanita yang memiliki kulit berminyak berpikir tak perlu mencoba face oil, karena dapat membuat kulit menjadi semakin berminyak. Padahal faktanya, face oil dapat digunakan oleh semua jenis kulit sebagai rangkaian rutinitas harian. Face oil sendiri memiliki manfaat menghidrasi dan dapat melindungi kulit dari radikal bebas. Untuk kamu yang ingin memiliki kulit yang sehat, ternutrisi dan terlindungi, face oil menjadi salah satu perawatan yang patut dipertimbangkan.
Face oil menyegel kelembaban dan menambah nutrisi tambahan
Face oil dapat digunakan untuk semua jenis kulit. Namun, pemilik kulit kering dapat mendapatkan manfaat lebih dari produk skincare tersebut. Face oil dapat meningkatkan kelembapan kulit bagi pemilik kulit kering. Biasanya face oil mengandung bahan-bahan yang mampu melembabkan sekaligus menghidrasi kulit. Bagi pemilik kulit kering, kamu bisa mengoleskan beberapa tetes face oil di pagi dan malam hari setelah menggunakan pelembab. Namun, cukup oleskan face oil di malam hari bagi kamu yang memiliki kulit berminyak.
Image 1: Produk yang digunakan Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta untuk perawatan totok wajah
Face Oil mencerahkan wajah
Tahukah kamu bahwa kulit bisa terlihat lebih kering dan kusam seiring bertambahnya usia? Hal ini terjadi dikarenakan seiring bertambahnya usia, produksi minyak alami kita akan berkurang. Ada beberapa faktor yang menyebabkan kulit terlihat lebih kusam, seperti kulit yang mengalami dehidrasi serta tubuh mengalami kelelahan karena kurang tidur. Selain itu, kurangnya melakukan eksfoliasi juga dapat menyebabkan kulit menjadi kusam. Face Oil dapat membantu mengembalikan kelembapan dan mendorong kulit bercahaya.
Face Oil membuat makeup jadi lebih menempel di kulit
Face oil dapat membuat kulit terasa lebih halus dan terhidrasi dengan baik. Kulit yang terhidrasi dengan baik dapat membuat makeup yang digunakan akan lebih menempel di kulit.
Image 2: Proses perawatan totok wajah terbaru di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Face Oil dapat melindungi kulit dari polutan berbahaya
Face Oil memiliki banyak sekali manfaat untuk kulit. Namun, melindungi kulit dari radikal menjadi salah satu manfaat paling penting, khususnya bagi kamu yang tinggal di daerah perkotaan dengan tingkat polusi yang tinggi. Face oil akan bertindak sebagai pelindung pada lapisan kulit. Face Oil dapat membantu melindungi dan menjaga kelembapan kulit. Kamu bisa mengaplikasikan face oil sebagai langkah terakhir rutinitas perawatan kulit di pagi hari sebelum beraktivitas.
Image 3: Promo perawatan totok wajah di Alora - Hair, Beauty & Spa di Jakarta
Itulah 4 alasan kenapa kamu harus menggunakan face oil. Face oil memiliki banyak manfaat yang dibutuhkan kulit. Jadi sangat disayangkan jika kamu melewatkan penggunaan face oil dalam rangkaian perawatan kulit sehari-hari. Beberapa tahun belakangan ini, face oil mulai populer karena terbukti akan manfaatnya. Hal tersebut membuat semakin banyak produsen membuat face oil. Salah satu brand lokal yang menyediakan produk Face Oil dengan segudang manfaat di antaranya adalah MoRR. Kali ini Alora - Hair, beauty & Spa bekerjasama dengan MoRR dan mengupgrade beberapa perawatan, salah satunya perawatan totok wajah dengan menggunakan rangkaian produk MoRR yang disebut LED Light Therapy Face Acupressure. Perawatan ini dilengkapi dengan perawatan LED Therapy yang baik bagi kesehatan kulit wajah. Bukan hanya itu saja, manfaat dari rangkaian produk skincare MoRR membuat kulit wajah menjadi lebih glowing dan bersih setelah melakukan perawatan. Rangkaian produk skincare MoRR juga avalaible di Alora - Hair, Beauty & Spa secara offline. untuk melihat perawatan dan promo lainnya yang tersedia di Alora - Hair, Beauty & Spa kamu bisa klik di sini bisa juga menghubungi kami secara langsung.